Sempat Tertinggal, Persikabo Berhasil Kalahkan Persik Kediri

15 Januari 2022 00:00

GenPI.co Jabar - Persikabo Bogor berhasil menundukkan Persik Kediri dalam pertandingan Liga 1 pekan ke-19 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Jumat (14/1).

Kedua tim bermain imbang pada babak pertama, namun gol Fitra Ridwan di menit ke-24 mampu membuat Persik unggul 1-0.

Tertinggal 1-0 tidak membuat Persikabo putus asa, mereka justru bangkit dan menekan lini pertahanan Persik Kediri.

BACA JUGA:  Ingin Taklukan IBL 2022, EVOS Luncurkan EVOS Thunder Bogor

Usaha tersebut membuahkan hasil setelah sepakan penyerang Persikabo asal Serbia, Aleksandar Rakic mencetak gol pada menit ke-43.

Dirinya memanfaatkan bola liar dari sundulan Roni Sugeng hingga kedudukan imbang 1-1 hingga akhir babak pertama.

BACA JUGA:  Pemain Persikabo Raychan Adji Tutup Usia

Babak kedua dimulai, intensitas serangan Persikabo semakin meningkat hingga tercipta peluang lewat tendangan bebas Aleksandar Rakic.

Sayangnya tendangannya melambung tipis di atas gawang Persik.

BACA JUGA:  Ketat! Persikabo 1973 Main Imbang Tanpa Gol Lawan Arema FC

Berkat kemenangan ini, Persikabo naik ke peringkat 12 klasemen Liga 1 dengan 22 poin.

Sedangkan Persik masih tertahan di posisi 14 dengan 22 poin dari 19 pertandingan.

Pada menit ke-73, Persikabo lagi-lagi mengancam gawang Persik lewat tendangan Ciro Alves dari luar kotak penalti.

Namun, kiper Muhammad Adi Satriyo berhasil mengamankan peluang tersebut.

Keunggulan 2-1 Persikabo ditentukan pada menit ke-82 saat umpan Ciro diselesaikan dengan baik oleh Dimas Drajad lewat tembakan ke gawang Persik.

Hingga peluit panjang berbunyi Persikabo masih mempertahankan keunggulan tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR