Beckham Tepati Janjinya untuk Bobotoh Persib

10 Maret 2022 18:30

GenPI.co Jabar - Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha menepati janjinya untuk membalas kekalahan dari Arema FC di putaran pertama Liga 1 2021/2022.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (9/3/2022), Beckham dan kawan-kawan sukses menaklukkan Arema FC dengan skor 2-1.

"Seperti yang saya katakan di preskon sebelum pertandingan bahwa kami kalah di putaran pertama dan terbukti kami di putaran kedua ini bisa memenangkan pertandingan," ujar Beckham dalam sesi konferensi pers virtual setelah pertandingan.

BACA JUGA:  Persib Bandung Semakin Dekat untuk Jadi Juara Liga 1 2021/2022

Kemenangan atas Arema FC ini membuat Maung Bandung mendapat tambahan tiga poin dan menyamai perolehan poin Bali United yang kini berada di puncak klasemen dengan 63 angka.

Masih ada empat pertandingan tersisa yang harus dimanfaatkan Persib agar bisa menggeser posisi Bali United sambil berharap tim berjuluk Serdatu Tridatu itu terpeleset.

BACA JUGA:  Wajib PCR dihapus, Pemkot Bandung Berharap Wisatawan Meningkat

Beckham mengungkapkan, kemenangan dari Arema FC menjadi modal yang sangat bagus bagi Persib untuk pertandingan berikutnya.

"Tentunya ini menjadi modal yang bagus buat kamidi empat pertandingan ke depan karena akan mengejar titel juara dan mulai hari ini hingga seterusnya kami akan berusaha maksimal dengan mentalitas juara juga," katanya.

BACA JUGA:  Penonton Olahraga Boleh Masuk Stadion, Ini Langkah Pemkot Bandung

Selain itu, pemain yang mengenakan nomor punggung 7 ini senang bisa mengalahkan Arema FC karena memperlebar jarak dengan tim di bawahnya.

Kekalahan dari Persib membuat Arema FC tertinggal lima poin dari Persib sehingga Beckham bisa fokus untuk mengejar Bali United.

"Kami bisa terus menjaga jarak dengan Arema sambil menunggu hasil Bali United," katanya.

Di pertandingan berikutnya, Persib bakal menghadapi Madura United, Persebaya Surabaya, Persik Kediri, dan Barito Putera.

Dia mengungkapkan, empat pertandingan itu sangat penting untuk bisa dimenangkan karena satu kali terjatuh maka akan sulit mengejar posisi puncak.

"Tentunya kami akan fokus ke pertandingan yang selanjutnya karena tidak mudah melawan Madura United, Persebaya. Dua pertandingan itu penting untuk kami." ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Beckham   persib   maung bandung   bobotoh   viking   liga 1   arema   singo edan   aremania  

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR