Pemain Persib diliburkan, Tim Pelatih Harus Tetap Bekerja

14 April 2022 00:30

GenPI.co Jabar - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengatakan waktu libur selama satu bulan lebih usai menjalani kompetisi Liga 1 2021/2022 bukan waktu yang panjang.

Menurutnya, seorang pesepakbola profesional memang idealnya memiliki waktu rehat 4-5 pekan untuk memulihkan kembali energinya agar siap berkompetisi lagi.

"Kami juga baru melalui musim yang luar biasa sibuk, bukan liga yang seperti biasanya tapi sudah bisa melalui itu," ujar Robert, Rabu (13/4).

BACA JUGA:  Bobotoh Pasti Kecewa, Osvaldo Haay ke Persib dipastikan Hoaks

Selama libur, pelatih asal Belanda itu tidak membebankan kepada para pemainnya untuk berlatih dengan intensitas yang tinggi.

Dia ingin, Marc Klok dan kawan-kawan berisitirahat agar kondisi fisik dan mental kembali pulih ketika latihan bersama di gelar.

BACA JUGA:  Persib Kembali Kehilangan Pemain, Kali ini Giliran Posisi Kiper

"Jadi libur empat pekan bukan waktu jeda yang panjang tapi hanya jeda yang normal," katanya.

Meski para pemain diliburkan, Robert memastikan tim pelatih dan staff lain harus tetap bekerja untuk memantau kondisi pemain selama libur.

BACA JUGA:  Gelandang Persib, Marc Klok Libur Lebih Cepat Demi Bela Timnas

Sehingga bagian teknis akan mempersiapkan banyak hal sebelum memulai masa persiapan musim yang baru.

"Jadi masih ada pekerjaan yang harus dijalani. Meskipun sedang berlibur tapi kami juga masih tetap bekerja tapi dengan waktu dan tekanan yang jauh lebih sedikit.," katanya.

Hanya saja, Robert dan para asistennya kini bisa lebih tenang dan santai, mengingat tidak ada pertandingan yang dihadapi.

"Kami tidak perlu menghabiskan waktu banyak dalam satu pekan jadi tentunya lebih rileks. Hanya saja pekerjaan harus tetap dilanjutkan," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR