Pelatih Kiper Persib Beri Kisi-kisi Jika Ingin Geser Posisi Teja

27 April 2022 13:00

GenPI.co Jabar - Persib Bandung melakukan perombakan besar di posisi kiper dengan melepas Muhammad Natshir, Aqil Savik, dan Dhika Bayangkara untuk menghadapi musim ini.

Hengkangnya ketiga pemain itu membuat Persib hanya menyisakan dua kiper yakni Teja Paku Alam dan I Made Wirawan.

Namun untuk mengisi kekosongan, Maung Bandung merekrut mantan kiper Persipura Jayapura, Fitrul Dwi Rustapa.

BACA JUGA:  Banyak Pemain Lepas, Persib Bandung kekurangan Uang?

Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos menilai perubahan pemain dalam sebuah tim merupakan sesuatu yang sangat wajar.

Kami tidak bisa berhenti bekerja ketika ada beberapa yang pergi dan ada pemain lainnya yang tiba," ujar Passos saat dihubungi awak media belum lama ini.

BACA JUGA:  Persib Rekrut Eks Kapten TImnas di Milan Junior Camp Tournament

Terkait Fitrul, pelatih kiper asal Brasil ini mengaku mengikuti permaiannya dengan menyaksikan beberapa pertandingan yang dimainkan.

Menurut Passos, Fitrul adalah kiiper muda yang memiliki banyak potensi untuk terus bekembang menjadi lebih baik.

BACA JUGA:  Resmi, Persib Bandung Promosikan Arsan ke Tim Senior

"Saya harap semua penjaga gawang yang bermain untuk Persib harus memiliki target yang tinggi dan bekerja dengan penuh dedikasi. Saya tidak suka kiper yang tidak fokus, saya menyukai keseriusan dari mereka ketika bekerja," ucapnya.

Selain itu, dia juga berharap Muhammad Natshir atau yang akrab disapa Deden bisa sukses dengan klub barunya.

"Saya berharap Natshir untuk terus mendapat kesuksesan. Dia memilih untuk mengakhiri kontraknya dan memutuskan mencari tantangan baru," ucapnya.

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR