Persib Pecah Telur, Menang Berkat 2 Gol David da Silva

14 Agustus 2022 00:00

GenPI.co Jabar - Persib Bandung berhasil meraih kemenangan 2-1 dari PSIS Semarang dalam pertandingan lanjutan pekan ke-4 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (13/8).

Pada laga yang berlangsung ketat tersebut, Persib menang berkat dua gol David da Silva di menit ke-25 melalui titik putih dan menit ke-66.

Sementara PSIS, menjebol gawang Persib yang dikawal I Made Wirawan lewat gol Taisei Marukawa pada menit ke-31.

BACA JUGA:  Persib Terpuruk, Igbonefo Sampaikan Kata-kata Luas Biasa

Pertandingan dibuka dengan permainan terbuka dari kedua kesebalasan yang membuat banyak peluang tercipta.

Persib memperoleh peluang pertama pada menit ke-20 melalui sepakan David da Silva yang sayangnya berhasil ditepis oleh kiper PSIS.

BACA JUGA:  Calon Pelatih Persib Satu Negara dengan Shin Tae Yong, Ini Sosoknya

Pada menit ke-25, Persib mendapat hadiah penalti karena salah satu pemain PSIS handsball.

Penalti yang diambil David da Silva gagal pada percobaan pertama, namun wasit mengulangnya karena kiper lebih dulu bergerak sebelum bola ditendang.

BACA JUGA:  Budiman Percaya Diri bisa Gantikan Peran Robert Alberts di Persib

David da Silva akhirnya berhasil mencetak gol pada percobaan kedua dan membuat Persib unggul 1-0 untuk sementara.

Akselerasi Taisei Marukawa pada menit ke-31 mampu dikonversikan menjadi gol sehingga skor menjadi 1-1 dan babak pertama berakhir sama kuat.

Memasuki babak kedua, permainan kedua tim tidak banyak berubah dan terlihat masih jual beli serangan.

Persib unggul kembali lewat David da Silva pada menit ke-66 setelah berhasil memanfaatkan umpan terukur Ricky Kambuaya.

PSIS sebenarnya mampu menyamakan kedudukan pada babak perpanjangan waktu setelah Alfeandra Dewangga memasukkan bola melalui lemparan ke dalam.

Namun, wasit menganulir gol tersebut karena dianggap lemparan ke dalam Alfeandra Dewangga tidak menyentuh salah seorang pemain.

Sampai wasit meniup peluit panjang, tidak ada gol tambahan terjadi sehingga Persib berhasil meraih kemenangan perdana musim ini dengan skor 2-1.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR