Persib Resmi Datangkan Dua Asisten Luis Milla, Ini Sosoknya

08 September 2022 15:00

GenPI.co Jabar - Persib Bandung meresmikan dua staf kepelatihan yang bakal membantu pelatih kepala Luis Milla di Liga 1 2022/2023.

Kedua staf tersebut bernama Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez dan tiba di Bandung pada Rabu 7 September 2022.

"Keduanya akan membantu Luis Milla di tim kepelatihan Persib," tulis Persib di situs resminya.

BACA JUGA:  Umuh Bocorkan Waktu Debut Luis Milla Bersama Persib Bandung

Pada keterangan yang disampaikan oleh Persib, kedua orang tersebut akan bekerja masing-masing sebagai pelatih teknik dan pelatih fisik.

Rencananya, kedua staf pelatih tersebut sudah mulai bergabung dengan tim pada sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis, 8 September 2022.

BACA JUGA:  Persiapan Persib Bandung dan Harapan Klok kepada Bobotoh

"Sesi latihan ini merupakan bagian dari persiapan melakoni lanjutan Liga 1 2022/2023 kontra Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu 11 September mendatang," katanya.

Persib berharap, kehadiran dua orang tersebut bisa mengangkat prestasi Persib pada kompetisi musim ini.

BACA JUGA:  Bek Persib Bandung ini Bertekad Membuat Arema Merana

Selain itu, kedatangan kedua pelatih itu diharapkan bisa membantu Luis Milla dalam menerjemahkan keinginannya.

"Kehadiran Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez di Persib bisa mendukung Milla dalam meningkatkan performa Pangeran Biru dan meraih hasil terbaik di setiap pertandingan di Liga 1," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR