3 Alasan Persib Punya Peluang Besar Menang Atas Persija

27 September 2022 20:00

GenPI.co Jabar - Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/10).

Pada pertandingan tersebut, Persib menargetkan kemenangan untuk terus merangkak ke posisi atas klasemen sementara.

Saat ini, Persib berada di peringkat ke-16 dengan nilai 16 poin dan tertinggal 7 angka dari pemuncak klasemen, Madura United.

BACA JUGA:  Persija Pasti Ketar-ketir, Persib Menang 5-0 Pada Laga Uji Coba

Berikut ini alasan Persib bisa menang dari Persija Jakarta pada pertandingan nanti.

1. Tren Bagus

Persib sedang dalam tren bagus usai berhasil meraih tiga kemenangan beruntun pada saat Luis Milla mulai berlatih.

BACA JUGA:  Tiket Pertandingan Persib vs Persija Sudah Dijual, Cek Informasinya Di Sini!

Ciro Alves dan kawan-kawan sukses mengalahkan RANS Nusantara, Arema FC, dan Barito Puter.

Kemenangan tersebut merupakan modal yang cukup bagus bagi Persib menghadapi Macan Kemayoran.

2. Lini Depan Sedang Bagus

BACA JUGA:  Asisten Pelatih Persib Sebut Pemain Termotivasi untuk Kalahkan Persija

Kehadiran David da Silva dan Ciro Alves di lini depan memang cukup membuat lawan harus waspada.

Keduanya pun sejauh ini cukup produktif untuk mencetak gol sehingga lini depan Persib tak perlu diragukan lagi.

Bahkan, David da Silva saat ini menjadi top skor bersama bomber Borneo FC, Matheus Pato dengan 9 gol.

Sementara Ciro Alves meski sempat kesulitan di awal kompetisi saat ini sudah membukukan empat gol.

3. Bobotoh

Faktor bobotoh memang tidak bisa dilepaskan dari pertandingan nanti karena bisa memberikan suntikan motivasi bagi para pemain.

Tiket yang dijual sebanyak 26.000 bahkan dikabarkan sudah mulai menipis sehingga Stadion GBLA hampir dipastikan akan penuh.

Hal tersebut bisa membuat para pemain semakin termotivasi untuk memenangkan pertandingan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR