Budaya Kabupaten Cirebon Luar Biasa, Pariwisata Bisa Moncer

22 Februari 2022 19:00

GenPI.co Jabar - Dinas Budaya dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Cirebon ingin mengembangkan wisata budaya di daerah tersebut.

“Pariwisata berbasis budaya yang akan terus kita gali, karena potensinya sangat luar biasa,” ujar Kepala Disbudpar Kabupaten Cirebon, Deni Nurcahya, Senin (21/2).

Deni menyebutkan, saat ini di Kabupaten Cirebon terdapat lebih dari 500 sanggar tari tradisional dan seni budaya.

BACA JUGA:  Covid-19 di Kabupaten Cirebon Merajalela, Capai 537 Kasus Aktif

Karena itu pihaknya akan memaksimalkan wisata khas Cirebon untuk menarik wisatawan.

Menurutnya, memaksimalkan potensi wisata budaya penting karena tidak terlalu banyaknya wisata alam di Cirebon.

BACA JUGA:  Ada Ancaman Besar, Warga Cirebon Harap Waspada

Selain itu, Kabupaten Cirebon juga memiliki desa wisata budaya Gegesik Kulon yang mendapat penghargaan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

“Wisata alam di Kabupaten Cirebon masih terhitung minim. Oleh karena itu, wisata budaya bisa menjadi pendongkrak karena memiliki daya tarik tersendiri,” katanya.

BACA JUGA:  Warga Cirebon Diminta Waspada, Ancaman Besar di Depan Mata

Sebelumnya, Disbudpar Kabupaten Cirebon menggelar Talun Festival 2022 di Desa Wanasaba Kidul, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Minggu (21/2).

Sejumlah tarian dari perwakilan seluruh desa di Kecamatan Talun ditampilkan dalam festival tersebut.

Dalam festival tersebut, anak-anak dan remaja banyak dilibatkan untuk meregenerasi kebudayaan Talun.

“Sehingga, budaya bisa diwariskan ke generasi milenial dan kita tinggal membina dengan melakukan pelatihan,” tuturnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR