Rekomendasi Curug di Jawa Barat untuk Liburan Akhir Pekan

24 Juli 2022 11:00

GenPI.co Jabar - Rekomendasi air terjun atau curug di Jawa Barat yang bisa kamu kunjungi di libur akhir pekan ini bisa dilihat dalam artikel ini.

Jawa Barat memiliki ratusan curug yang memiliki pesona sangat luar biasa.

Wisatawan yang berkunjung dipastikan akan kagum dengan keindahan air terjun yang di Jawa Barat.

BACA JUGA:  Aturan Vaksin Booster Diprotes Pengelola Wisata di Bandung

Selain banyak yang tinggi, air terjun di Jawa Barat memiliki keasrian sehingga akan terasa seperti di alam liar.

Berikut ini rekomendasi wisata air terjun atau curug di Jawa Barat yang wajib kamu kunjungi.

BACA JUGA:  Promo Hotel di Puncak Bogor yang Dekat dengan Objek Wisata

1. Curug Citambur

Curug Citambur yang terletak di Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur ini memiliki ketinggian kurang lebih 150 meter.

BACA JUGA:  Tak Perlu ke Cappadocia, Di Subang Juga Ada Wisata Balon Udara

Memiliki debit air sangat besar dan sangat tinggi, Curug Citambur terlihat begitu mempesona.

Selain itu, harga tiket masuknya pun cukup murah karena wisatawan hanya cukup mengeluarkan uang sebesar Rp10.000 saja.

2. Curug Cikaso

Air Terjun kedua yang wajib kamu kunjungi adalah Curug Cikaso di Desa Ciniti, Cibitung, Sukabumi.

Di sana, kamu bisa melihat tiga titik air terjun yang berdekatan dan memiliki lebar tebing hingga 100 meter.

Spesialnya, kamu dapat melihat sebuah kolam yang memiliki warna air hijau kebiru-biruan.

Tiket masuknya pun sangat murah yakni Rp3.000

3. Curug Seribu

Curug Seribu terletak di Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dengan ketinggian kurang lebih 100 meter, Curug Seribu disebut-sebut sebagai air terjun tertinggi di Bogor.

Debit airnya pun sangat banyak sehingga terlihat mempersona dari kejauhan.

Demikianlah rekomendasi wisata air terjun atau curug yang bisa kamu pilih untuk menghabiskan libur akhir pekan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR