Disdik Kota Bandung Imbau Masker dipakai di Lingkungan Sekolah

Disdik Kota Bandung Imbau Masker dipakai di Lingkungan Sekolah - GenPI.co JABAR
lustrasi, pembelajaran tatap muka atau PTM. Foto: Ricardo/JPNN.com

GenPI.co Jabar - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung mengimbau kepada siswa dan guru untuk tetap menggunakan masker saat kegiatan belajar dan mengajar (KBM) di sekolah.

Kepala Disdik Kota Bandung, Hikmat Ginanjar menyampaikan hal ini merupakan upaya Pemerintah Kota Bandung, untuk meminimalisir adanya penularan COVID-19 di lingkungan sekolah.

“Saya kira KBM ada di ruangan wajib (pakai masker),” kata Hikmat Ginanjar di Bandung, Kamis (19/5).

BACA JUGA:  Study Tour diizinkan, Disdik Jabar Langsung Gandeng PHRI

Dia menjelaskan, kegiatan sekolah pada saat PPKM Level 2 harus dilaksanakan secara luring dan dari.

Maka dari, ucap Hikmat, pihaknya tidak ingin kecolongan dengan membebaskan siswa dan guru tidak mengenakan masker.

BACA JUGA:  Disdik Jabar Melihat Potensi Anak SMK Kembangkan Motor Listrik

Apalagi sampai saat ini pandemi COVID-19 belum selesai dan muncul penyakit baru yakni hepatitis akut misterius.

“PTM saat ini masih level 2, artinya kebijakan itu masih bisa dilakukan dengan dua opsi antara luring dan daring. Kami tetap memperhatikan aspek kehati-hatian, tutur Hikmat.

BACA JUGA:  Kejati dan Disdik Jabar Luncurkan Kurikulum Anti Korupsi

Hikmat juga memastikan, sampai saat ini masih ada siswa yang belajar dari rumah.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Disdik Kota Bandung Imbau Siswa dan Guru Tetap Memakai Masker Saat KBM

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya