Penataan Pantai Sayang Heulang Garut Selesai, Pemandangannya Wow

Penataan Pantai Sayang Heulang Garut Selesai, Pemandangannya Wow - GenPI.co JABAR
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Pantai Sayang Heulang di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut. (Foto: ANTARA/HO-Humas Jabar)

GenPI.co Jabar - Penataan objek wisata Pantai Sayang Heulang di Kabupaten Garut menyedot anggaran hingga Rp14 miliar.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan jika pantai yang memiliki garis pantai 3,5 kilometer tersebut kini menjadi lebih cantik dan instagramable.

“Hal itu terlihat dari beberapa spot baru yang lebih tertata dan mampu menyedot animo wisatawan,” ujarnya Senin, (23/2).

Hal tersebut ia sampaikan saat meresmikan Pantai Sayang Heulang di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut.

“Saya sengaja meresmikannya sore, berharap sambil melihat terbenamnya matahari karena pantai itu biasanya dinikmati saat pagi dan sore,” tuturnya.

Pasca-penataan, pantai tersebut kini memiliki tempat ikonik yaitu monumen dua sayap elang yang sering dijadikan lokasi swafoto para wisatawan.

Selain itu, belasan gazebo juga terlihat berjajar menghadap ke Samudera Hindia.

Ada juga jalur pedestrian yang dibuat nyaman dan membentang di sepanjang garis pantai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya