Ingin Berlibur ke Puncak, Baca Dulu Informasinya di sini

Ingin Berlibur ke Puncak, Baca Dulu Informasinya di sini - GenPI.co JABAR
Petugas Sat Lantas Polres Bogor dan petugas Dishub Kabupaten Bogor mengarahkan kendaraan wisatawan saat penyekatan kendaraan nomor polisi ganjil genap di jalur wisata Puncak, Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (3/3/2022). Pemberlakuan ganjil genap tersebut sebagai upaya mencegah kepadatan kendaraan wisatawan di jalur wisata Puncak saat Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1944. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/wsj. (ANTARA FOTO/YULIUS SATRIA WIJAYA)

GenPI.co Jabar - Kawasan puncak, Bogor, Jawa Barat, akan tetap diterapkan kebijakan ganjil-genap oleh Kementrian Perhubungan (Kemenhub) selama Hari Raya Nyepi, Kamis (3/3/2022).

Direktur Jenderal Perhubungan Darat sekaligus Pelaksana Tugas Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Budi Setiyadi, mengungkapkan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Polres Bogor.

“Kawasan Puncak mengalami kemacetan yang cukup lama pada periode libur panjang lalu. Oleh karena itu kami mengimbau masyarakat untuk tidak berlibur ke kawasan Puncak agar tidak terjadi kemacetan panjang," kata Budi Setiyadi dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta.

BACA JUGA:  Anda sedang isolasi karena Covid-19, Vitamin ini Cocok dikonsumsi

Budi menambahkan, kebijakan ganjil-genap akan berlaku selama akhir pekan dan hari libur nasional.

Hal ini, kata dia, tertuang dalam PM 84 Tahun 2021 Tentang Pengaturan Lalu Lintas di Ruas Jalan Nasional Ciawi-Puncak Nomor 074 dan Ruas Jalan Nasional Puncak-Batas Kota Cianjur Nomor 075.

BACA JUGA:  Sering Bertengkar dengan Pasangan, Begini Cara Atasinya

Agar tidak terjadi kemacetan yang parah, Kemenhub juga menyiapkan skema lain seperti buka tutup jalur dan contra flow.

“Kebijakan ini telah kami bahas bersama dengan Kepolisian. Ketentuan kebijakan lainnya akan mengikuti diskresi dari Kepolisian atau situasional tergantung dari kondisi di lapangan,” katanya.

BACA JUGA:  Bekasi Great Sale 2022 Resmi Dibuka, Tawarkan Diskon Besar

Masyarakat, lanjut Budi, diminta untuk mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas di Puncak apabila ingin berlibur pada akhir pekan maupun hari libur nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya