Asia Africa Festival 2022 Siap di Gelar, Ini Semangat yang Dibawa

Asia Africa Festival 2022 Siap di Gelar, Ini Semangat yang Dibawa - GenPI.co JABAR
Wali Kota Bandung Yana Mulyana membacakan "Dasasila Bandung" dalam kegiatan Asia Africa Festival 2022 di Hotel Pullman, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (25/5/2022). (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)

GenPI.co Jabar - Spirit pulih dari Pandemi COVID-19 diusung oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dalam acara Asia Africa Festival 2022.

Hal ini upaya untuk memberikan motivasi negara-negara anggota Konferensi Asia Afrika (KAA) setelah bertarung melawan COVID-19 selama dua tahun terakhir.

Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengungkapkan, banyak negara di kawasan Asia dan Afrika yang masih harus bergelut dengan pandemi COVID-19 setelah dua tahun.

BACA JUGA:  Konferensi Asia Afrika ke-67 Siap digelar April 2022

Dengan demikian, lanjut Yana, semangat KAA harus tetap dibangun agar masalah ini bisa segera terselesaikan.

"Sampai saat ini bisa kita menyelesaikan pandemi COVID-19, mudah-mudahan semangat ini bisa memberi motivasi bagi negara-negara kita di Asia Afrika," kata Yana dalam kegiatan Asia Africa Festival 2022 di Hotel Pullman, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu malam.

BACA JUGA:  PMK Sudah Masuk Kota Bandung, 5 Sapi Positif Terjangkit

Saat ini, lanjut Yana, penyebaran kasus COVID-19 di Kota Bandung sudah semakin melandai.

Begitu juga dengan tingkat vaksinasi COVID-19 di Kota Bandung yang terus meningkat setiap harinya.

BACA JUGA:  Barang diduga Bom ditemukan di Antapai Kota Bandung

Maka dengan catatan tersebut, dia mengajak kepada negara-negara di Asia dan Afrika untuk bersatu dalam menghadapi masa endemi COVID-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya