Jokowi Datang ke Kota Bandung, TNI-Polri Siagakan 1.421 Personel

17 Januari 2022 13:00

GenPI.co Jabar - Kabag Ops Polrestabes Bandung, AKBP Asep Pujiyono mengungkapkan, TNI dan Polri menyiapkan 1.421 personel untuk mengamankan kunjungan Presiden Joko Widodo ke Kota Bandung, Senin (17/1).

“TNI dan Polri sudah siapkan personel untuk pengamanan, lokasi dan sampai dengan kembalinya ke Jakarta,” ujarnya seperti dilansir dari Antara, Senin.

Personel tersebut akan disiagakan di tempat-tempat yang akan dilalui Jokowi.

BACA JUGA:  Hari Ini PTM 100 Persen Digelar, Plt Wali Kota Bandung Minta Ini

Setelah mendarat dari Lanud Husein Sastranegara, Jokowi akan lakukan kegiatan di Universitas Parahyangan dan Pasar Sederhana, Kota Bandung.

Jokowi rencananya akan mengisi kuliah umum lalu meresmikan gedung di Universitas Parahyangan.

BACA JUGA:  Bima Arya Laporkan Hasil Kongres ke-5 JKPI ke Jokowi

Setelah itu Jokowi akan meninjau harga pangan di Pasar Sederhana.

“Kami antisipasi dari awal hingga akhir. Termasuk menyiapkan tim sniper sesuai dengan prosedur dari TNI-Polri,” pungkasnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR