Asyik! Hari Ini BISKITA Trans Pakuan Beroperasi Lagi

24 Januari 2022 09:00

GenPI.co Jabar - BISKITA Trans Pakuan kembali beroperasi seperti semula pada hari ini, Senin (24/1).

Hal itu dipastikan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Menurut Humas BPTJ Budi Rahardjo, kepastian tersebut diperoleh dari hasil evaluasi selesai dilakukan.

BACA JUGA:  Langgar 3 Aturan, Tempat Hiburan Malam Zentrum Kota Bogor Disegel

“Sehingga program subsidi dengan skema buy the service (BTS) yang mendukung operasional BISKITA Trans Pakuan dapat kembali bergulir,” ujarnya seperti dilansir dari Antara, Senin (24/1).

Atas nama pemerintah pusat, Budi juga menyampaikan permintaan maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat.

BACA JUGA:  Wali Kota Bogor Sebut THM Zentrum Tidak Ada Manfaatnya

Ini karena mereka menghentikan sementara layanan bus tersebut pada awal Januari 2022 ini.

Menurutnya, keputusan tersebut dilakukan justru demi keberlangsungan kembali operasional BISKITA Trans Pakuan.

BACA JUGA:  Tarif BisKita Trans Pakuan Bisa Lebih Murah dari TransJakarta

“Selama penghentian sementara layanan, kami terus mempercepat proses evaluasi, supaya BISKITA Trans Pakuan dapat segera kembali beroperasi untuk melayani masyarakat,” tuturnya.

Budi mengatakan, tingginya antusiasme masyarakat Kota Bogor dalam memanfaatkan layanan bus ini dengan skema BTS membuat pihaknya mempercepat evaluasi tersebut.

“Skema BTS merupakan mekanisme subsidi relatif baru sehingga dalam pelaksanaannya masih butuh penyempurnaan,” katanya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR