Polres Bogor Kota: 5,83 Persen Lalin Kendaraan Turun Karena Gage

31 Januari 2022 11:00

GenPI.co Jabar - Polres Bogor Kota mencatat penurunan lalu lintas motor dan mobil sebanyak 5,83 persen dalam dua pekan.

Seperti dilansir dari Antara, Senin (31/1) penurunan tersebut karena pemberlakuan ganjil genap pelat nomor kendaraan di Kota Bogor.

“Ini gerakan disiplin satu hari setiap akhir pekan seiring penyebaran Omicron di Kota Bogor meningkat,” ujar Kombes Pol. Susatyo di Pos Polisi Baranangsiang, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Sabtu (29/1).

BACA JUGA:  Cegah Omicron, Polresta Bogor Pertimbangkan Gage di Akhir Pekan

Penurunan itu terlihat dari jumlah motor dan mobil yang diputar balik pada Sabtu (22/1) pukul 09.00-12.00 WIB sebanya 5.824 kendaraan.

Angka tersebut turun sebanyak 340 kendaraan menjadi 5.484 kendaraan pada Sabtu (29/1).

BACA JUGA:  Batasi Mobilitas Warga, Pemkot Bogor Terapkan Gage di Akhir Pekan

Selain itu, Polres Bogor Kota bersama dengan Dinas Perhubungan, TNI dan Satpol PP juga memeriksa pelat nomor kendaraan di enam lokasi.

Seperti di pintu keluar Tol Bogor, Simpang Batu Tulis, Simpang Irama Nusantara, Simpang Veteran, Simpang Air Mancur, dan di depan rumah makan Bumi Aki.

BACA JUGA:  Terapkan Gage, Kasat Lantas: Jumlah Kendaraan ke Kota Bogor Turun

Menurutnya, pihaknya sengaja memperluas titik pemeriksaan ganjil dan genap ke pintu Tol Bogor.

“Saat akhir pekan tujuan tempat wisata Kota Bogor meningkat, maka kami memperluas pemeriksaan,” pungkasnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR