Warga Dengar Dentuman Keras, Jembatan Cibinong-Cianjur Putus

18 Februari 2022 08:00

GenPI.co Jabar - Hantaman arus sungai yang sangat deras membuat jembatan penghubung Kecamatan Cibinong-Cianjur putus.

Akses pun terputus karena jembatan sepanjang 13 meter dengan lebar lima meter itu hancur.

Sekretaris BPBD Cianjur Rudi Wibowo menjelaskan hujan deras dari siang hingga petang membuat sungai di bawah jembatan meluap.

BACA JUGA:  Bupati Cianjur Miliki Target Bangun Jembatan Selesai di 2022

Hal itu membuat badan jembatan yang menghubungkan antarkabupaten tersebut putus.

“Tidak ada korban jiwa atau material, tetapi akses jalan menuju Bandung atau sebaliknya terputus," kata Rudi, Kamis (17/2).

BACA JUGA:  Setahun Terbengkalai, Jembatan di Cianjur Ini Dibangun Swadaya

Rudi mengatakan pihaknya sudah mengirim petugas untuk mendata dan menangani jembatan yang putus itu.

Menurut Rudi, jembatan itu memiliki peran penting karena dilalui banyak warga untuk aktivitas perekonomian.

BACA JUGA:  Jembatan di Kecamatan Takokak Cianjur Rusak Parah, Warga Mengeluh

Misalnya, menjual hasil bumi ke Bandung. Warga yang hendak melintas pun kini disarankan mencari jalur alternatif.

Di sisi lain, warga tidak menyangka jembatan yang biasa dilalui putus akibat terjangan air sungai.

Salah satu warga bernama Maman mengaku sempat mendengar dentuman cukup keras. Suara itu ternyata berasal dari jembatan yang putus.

"Harapan kami dinas terkait segera membangun kembali jembatan yang putus," kata Maman. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR