Pemkot Bandung Punya Target Soal Minyak Goreng, Wajib Ditunggu

24 Februari 2022 04:00

GenPI.co Jabar - Ketersediaan dan harga minyak goreng di Kota Bandung ditargetkan kembali normal saat Ramadhan, awal April 2022.

Target itu disampaikan Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, Elly Wasliah.

Karena itu, pihaknya bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan untuk terus menggelar operasi pasar.

BACA JUGA:  Pengumuman! Ganjil Genap Kota Bandung, Nih Jadwalnya

Hal itu untuk menambah stok minyak goreng curah di pasaran sehingga harga minyak goreng dapat ditekan.

“Kemarin kan sudah ada operasi pasar di empat pasar, kita usulkan lagi untuk selanjutnya digelar di empat pasar lainnya,” ujarnya di Bandung, Rabu (23/2).

BACA JUGA:  BNPB Bagi-bagi Masker Gratis di Kota Bandung, Ini Lokasinya

Penambahan stok minyak goreng kemasan juga akan terus dijalankan.

Elly mengatakan, dalam dua hari terakhir sudah ada penambahan 12.600 liter minyak goreng.

BACA JUGA:  Dikritik Pedas Masyarakat, DPRD Kota Bandung Ambil Keputusan Ini

“Mudah-mudahan sampai awal Ramadhan ini di Bandung sudah normal kembali,” tuturnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR