Sebegini Capaian Penyaluran Pupuk Bersubsidi di Jabar

28 Februari 2022 02:00

GenPI.co Jabar - Hingga 23 Februari 2022 PT Pupuk Indonesia (Persero) menyalurkan 178 ton atau 14 persen dari total 1,24 juta ton alokasi pupuk bersubsidi di Jawa Barat.

Penyaluran tersebut terdiri dari lima jenis pupuk bersubsidi, yaitu pupuk urea, SP-36, ZA, NPK dan organik.

Dengan rincian, pupuk urea sebesar 88 ribu ton, SP-36 7,7 ribu ton, ZA 8 ribu ton, NPK 68,4 ribu ton, dan organik 6 ribu ton.

BACA JUGA:  Tanggapi Pernyataan Menteri Agama, Wagub Jabar: Tak Elok

“Selain itu, kami juga telah menyalurkan pupuk organik cair sebanyak 816 liter kepada petani di Jawa Barat,” ujar SVP Komunikasi Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana.

Sedangkan stok pupuk bersubsidi produsen di tingkat kabupaten (Lini III) di Jabar mencapai 105,4 ribu ton.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 Menggila, Kapolda Jabar Beri Instruksi Tegas

Jumlah tersebut lebih banyak dari stok ketentuan minimum pemerintah.

Dalam penyalurannya, Pupuk Indonesia memiliki jaringan 121 distributor, 3.216 kios resmi, 60 unit gudang Lini III dengan kapasitas mencapai 200 ribu ton. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Pupuk Indonesia   bersubsidi   Jawa Barat   petani   pupuk urea   SP-36   ZA   NPK   organik  

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR