Sikapi Pernyataan Menag, Bupati Bogor Lakukan Manuver Top

02 Maret 2022 11:00

GenPI.co Jabar - Sejumlah tokoh lintas agama bersama Bupati Bogor, Ade Yasin menandatangani kesepakatan deklarasi damai untuk menjaga kondusifitas di Kabupaten Bogor.

Kesepakatan tersebut untuk menyikapi ucapan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas yang membandingkan pengeras suara masjid dengan gonggongan anjing.

Kegiatan itu terbalut dalam tajuk “Memperkokoh Komitmen Kebangsaan Tokoh Lintas Agama dalam Moderasi dan Toleransi” di Sukaraja, Kabupaten Bogor, Selasa (1/3).

BACA JUGA:  Bangun Jalan Desa, Bupati Bogor Punya Kabar Baik untuk Warganya

“Permasalahan yang muncul selalu dapat diselesaikan bersama-sama pemerintah daerah, forkopimda dan para tokoh agama maupun tokoh masyarakat,” ujar Ade Yasin.

Ade mengatakan, memelihara kerukunan umat beragama merupakan tanggung jawab bersama.

BACA JUGA:  Tanggapi Pernyataan Menteri Agama, Wagub Jabar: Tak Elok

Karena itu pihaknya melibatkan tokoh agama hingga organisasi keagamaan untuk mendeteksi dini dan menangani konflik di masyarakat.

Ade berharap forum tersebut dapat memperkuat komitmen untuk menciptakan kehidupan antarumat beragama yang moderat, dan harmonis.

BACA JUGA:  Soal Pedoman Toa Masjid, PWNU Jabar: Sangat Positif

“Demi terwujudnya stabilitas daerah yang kondusif dan visi Kabupaten Bogor termaju, nyaman dan berkeadaban,” tuturnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR