Kabar Kurang Sedap dari Indramayu, Kasus Covid-19 Menjadi-jadi

04 Maret 2022 11:00

GenPI.co Jabar - Kasus aktif covid-19 di Kabupaten Indramayu mencapai 2.056 orang.

Dari jumlah kasus aktif covid-19 tersebut, saat ini rata-rata menjalani isolasi mandiri karena mengalami gejala ringan.

Hal itu diungkapkan, Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu Dede Setiawan.

BACA JUGA:  Jalan Indramayu-Cirebon Ditutup Pertamina Balongan, Ada Apa?

Sementara itu, tempat tidur di rumah sakit rujukan dari kapasitas 184 terisi 75 kasur atau 40,76 persen.

“Untuk tempat tidur rumah sakit yang terisi pasien COVID-19 ada 75 unit,” katanya di Indramayu, Kamis (3/3).

BACA JUGA:  Bupati Indramayu Sebut Buah Naga Daerahnya Luar Biasa

Data dari Dinkes Indramayu mencatatkan penambahan kasus covid-19 baru dan 124 kasus sembuh.

Sedangkan kasus kematian bertambah tiga orang dan menambah total kasus kematian akibat covid-19 mencapai 801 orang.

BACA JUGA:  1 Tahun Memimpin Indramayu, 200 Orang dioperasi Katarak Gratis

Saat ini kasus covid-19 di Indramayu sedang menunjukkan tren kenaikan, karena itu pihaknya mengimbau masyarakat untuk memperketat protokol kesehatan.

Selain itu, masyarakat juga diminta untuk melakukan program vaksinasi. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR