Begini Persiapan Depok Menuju Endemi Covid-19

13 Maret 2022 18:30

GenPI.co Jabar - Wali Kota Depok, Jawa Barat, Mohammad Idris menyiapkan tiga skema untuk menghadapi perubahan dari pandemi Covid-19 menjadi endemi Covid-19.

Idris mengungkapkan, skema pertama yang akan diambil adalah mempercepat vaksinasi kepada masyarakat.

"Karena vaksinasi ini untuk menciptakan kekebalan komunal dari paparan Covid-19," katanya, Minggu (13/3/2022).

BACA JUGA:  Sebentar Lagi, Jalan Di Cianjur Bakal Mulus

Lalu skema kedua, Idris akan menjadikan Covid-19 seperti flu biasa yang sudah berada di tengah-tengah masyarakat.

Namun untuk skema ini, dia mengungkapkan akan disesuikan dengan arahan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

BACA JUGA:  Alhamdulilah, Diskopperdag Cianjur Pastikan Stok Daging Sapi Aman

"Biarpun begitu, masyarakat harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes),” tuturnya.

Meski kini kasus Covid-19 sudah perlahan kembali menurun, Idris akan tetap berhati-hati utamanya dalam menerapkan skema ketiga menuju endemi.

BACA JUGA:  Persib Waspadai Lini Serang Madura, Begini Alasannya

Idris mengungkapkan, pihaknya bakal merancang mitigasi dari ancaman varian baru Covid-19.

“Tetapi kami harapkan hal itu tidak terjadi,” ujarnya Selain tiga skenario tersebut Pemkot Depok juga sedang menyiapkan peraturan daerah (perda) tentang prokes, yang saat ini perda itu sedang memasuki tahapan evaluasi Gubernur Jawa Barat.

"Dengan adanya perda itu, sanksi dan tindakan yang diberikan kepada pelanggar prokes bisa lebih susai dan terarah karena sudah ada payung hukumnya," pungkasnya. (mcr19/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR