Kabupaten Majalengka Siap Sambut Pemudik Lebaran 2022

23 April 2022 03:00

GenPI.co Jabar - Personel kepolisian yang bertugas di Kabupaten Majalengka dipastikan sudah siap memberikan pelayanan dan pengamanan pada saat mudik Lebaran 2022.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat (Jabar), Brigjen Pol Bariza Sulfi di Majalengka, Minggu (17/4).

"Dari pengecekan awal, saya lihat kesiapan CCTV maupun personel yang berjaga telah siap mengamankan jalur mudik," katanya.

BACA JUGA:  Dishub akan Perbaiki Lampu PJU yang Padam di Jalur Mudik Karawang

Bariza menambahkan, akan ada sejumlah Pos Pelayanan yang dibangun di lokasi-lokasi yang kerap kali menjadi titik macet di Kabupaten Majalengka.

Dalam Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan nanti, pihaknya bakal membuat gerai vaksinasi Covid-19 untuk para pemudik yang belum mendapatkan suntikan.

BACA JUGA:  Polda Jabar Minta Pemda Buat Posko Mudik Lebaran Tahun 2022

"Dalam pengamanan di Majalengka ini lebih dari 10 personel kita tugaskan untuk menjaga Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan terutama yang berada di seluruh jalur mudik," ujarnya.

Selain itu, Bariza memastikan, titik rawan kecelakaan dan rawan kemacetan sudah dipetakan oleh Polres Majalengka.

BACA JUGA:  Masyarakat yang Mudik Lebaran 2022 Lewat Puncak Dijamin Tenang

Maka, dia meminta agar titik-titik tersebut mendapat perhatian lebih dari jajaran personel kepolisian yang bertugas.

Di samping itu, dia mengimbau kepada masyarakat untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin saat hendak mudik nanti.

Mulai dari persiapan kendaraan sampai dengan fisik yang harus dijaga selama melakukan mudik.

"Kami mengimbau kepada masyarakat agar mempersiapkan semuanya, baik kendaraan maupun fisik, agar mudik bisa aman dan sampai tujuan," katanya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR