Alasan Polisi Tangakp Pelaku Curat di GT Pasikoja dengan Dramatis

01 Mei 2022 06:00

GenPI.co Jabar - Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan pelaku sindikat maling spesialis pecah kaca mobil di rest area di Kota Bandung, yang sempat viral di media sosial sempat ingin merlarikan diri dari kejaran petugas.

“Jadi ada tiga kali penyergapan (sebelum ditangkap),” kata Ibrahim di Bandung, Kamis (27/4).

Sebelumnya, Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) berhasil mengamankan para pelaku di gerbang tol (GT) Pasir Koja yang berlangsung dramatis dan sempat terekam kamera pengendara mobil lainnya.

BACA JUGA:  Polda Jabar Minta Pemda Buat Posko Mudik Lebaran Tahun 2022

Selain berhasil mengamankan pelaku, Ibrahim menyebut, pihaknya akan melekakukan pendalaman soal pengaruh minuman keras yang membuat pelaku nekat melarikan diri.

Dalam video yang viral di media sosial, mobil pelaku bahkan sempat nekat untuk menabrak kendaraan di sekitarnya untuk melarikan diri dari kejaran polisi.

BACA JUGA:  7 Teroris ditangkap Densus 88 di Jabar, Polda tak Beri Bantuan

Terkait keputusan petugas di lapangan yang tidak menembak pelaku saat akan ditangkap, Ibrahim punya jawaban.

“Kalau melihat kondisi di lapangan kemarin, anggota banyak mempertimbangkan hal-hal yang mengandung risiko, sehingga belum perlu mengambil tindakan tegas,” ujarnya.

BACA JUGA:  Jalur Arteri Pantura ditinjau Kapolda Jabar, Siap Sambut Pemudik

“Tetapi setelah tindakan tersebut akhirnya berhasil melakukan atau melumpuhkan para tersangka. Langkah kepolisian kemarin sudah cukup bagus,” jelasnya. (mcr27/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR