Dishub Kota Bandung Imbau Warga Tetap Pakai Masker

20 Mei 2022 21:30

GenPI.co Jabar - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mengenakan masker saat menggunakan transportasi online.

"Tetapi sekarang menurut saya masih tetap enak pakai masker di motor, masyarakat juga sudah terbiasa," kata Kabid Pengendalian dan Ketertiban Transportasi Dishub Kota Bandung Asep di Bandung, Kamis (19/5.

Dia menambahkan penggunaan masker sebaiknya digunakan disemua transportasi umum seperti bus dan angkutan kota (angkot).

BACA JUGA:  Ratusan Calon Jemaah Lansia Haji Asal Bogor Batal Berangkat

Menurut Asep, imbauan tesebut sudah sesuai dengan arahan dari Presiden Jokowi setelah melonggarkan penggunaan masker.

Sejauh ini, lanjut dia, pengawasan penggunaan masker oleh petugas Dishub hanya dipakai di sejumlah terminal bus saja.

BACA JUGA:  Pemain Persib Bandung Manfaatkan Masa Persiapan Menuju Kompetisi

Hanya saja, lanjut dia, pengawasan penggunaan masker di bus diserahkan kepada pihak pengelola.

"Kalau terminal diawasi, tetapi kalau sudah di jalan bingung mengawasinya, jadi tinggal sama sopir dan kondektur saja (diingatkan)," ujarnya.

BACA JUGA:  Baru Gabung, David Langsung Akrab dengan Pemain Persib Ini

Sementara itu, Wali Kota Bandung Yana Mulyana menyerahkan kepada masyarakat terkait penggunaan masker di luar ruang.

Namun, Yang mengungkapkan, menggunakan masker bisa menjadi pelindung diri agar tidak terpapar COVID-19.

"Saat ini, presiden mengatakan soal kegiatan outdoor bisa membuka masker. Kami serahkan lagi kepada keyakinan masyarakat," ucap Yana.

"Tetapi sekali lagi cukup yakin virus Covid-19 itu pasti bermutasi, penyebarannya droplet. Mudah-mudahan pengguna masker bisa terhindar dari paparan Covid-19," sambungnya.

Selain itu, kondisi pandemi COVID-19 yang sudah membaik, Yana meyakini pada saat ini sudah memasuki fase endemi jika dilihat dari sejumlah indikator.

"Berdasarkan indikator proses vaksinasi di Bandung sangat luar biasa. (Vaksinasi) dosis pertama, 113%, dosis kedua sudah 103n dosis ketiga itu 34%," jelasnya.

Salah seorang warga Bandung Reza (28) lebih memilih untuk menggunakan masker saat beraktivitas di luar ruangan, kendati pemerintah pusat sudah memberi kelonggaran.

"Ya sebagai langkah antisipatif saja, menghindari diri dari paparan virus Covid-19," ujar Reza. (mcr27/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR