Pagar SDN Limo 3 Kota Depok Amblas, Bagaimana Nasib Siswa?

09 Juni 2022 12:00

GenPI.co Jabar - Pagar SDN Limo 3 Kota Depok amblas pada Rabu (8/6) karena hujan yang cukup deras.

Ketua RT 3, RW 6, Kelurahan Limo, Kecamatan Limo, Kota Depok, Romain mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.30 WIB.

"Peristiwa ini terjadi saat hujan deras tadi siang. Ini bukan ambruk tetapi amblas ke bawah. Mungkin karena kontur tanahnya labil," ucapnya di lokasi kejadian, Rabu (8/6).

BACA JUGA:  Sekolah Anti Korupsi diresmikan di Depok, Ini Tujuannya

Dia menambahkan, panjang pagar yang amblas dalam peristiwa ini kurang lebih 10 meter.

Namun pada saat kejadian, tidak ada siswa yang berada di dekat pagar sehingga tak ada korban luka maupun jiwa.

BACA JUGA:  Disdik Jabar Sebut Sekolah Negeri tidak Bisa Tampung Semua Siswa

Romain menyebut, para siswa ketika kejadian itu terjadi sudah pulang dan sebagian masih ada yang di dalam kelas.

"Alhamdulillah tidak ada korban karena sebagian siswa sudah pulang dan yang lainnya sedang belajar di dalam kelas," tutupnya. (mcr19/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR