Mulai Hari ini, Beli Pertalite Harus Pakai Aplikasi MyPertamina

01 Juli 2022 09:00

GenPI.co Jabar - Pertamina per hari ini, Jumat 1 Juli 2002 akan menguji coba pembelian Pertalite dan Solar melalui aplikasi MyPertamina.

Uji coba pembelian ini akan dilaksanakan di 10 kota dan kabupaten yang ada seluruh Indonesia.

Adapun 10 Kota dan Kabupaten yang akan melaksanakan uji ini adalah Kota Bukit Tinggi, Kabupaten Agam, Kabupaten Padang Panjang, dan Kabupaten Tanah Datar.

BACA JUGA:  PT Pertamina Tidak Mau Kecolongan Soal BBM Subsidi di Sukabumi

Kemudian, Kota Banjarmasin, Kota Bandung, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kota Manado, Kota Yogyakarta, dan Kota Sukabumi

Lalu, bagaimana cara mendaftar akun MyPertamina agar bisa menikmati Pertalite dan Solar? Begini caranya!.

BACA JUGA:  Di Jabar, Beli Pertalite Harus Pakai Aplikasi MyPertamina

Pertama, kamu bisa install aplikasi MyPertamina atau membuka https://subsiditepat.mypertamina.id/

Aplikasi MyPertamina secara otomatis bakal mencocokan data bagi pengguna sehingga diharapkan penyaluran BBM bersubsidi akan tepat sasaran.

BACA JUGA:  Beli BBM Pakai MyPertamina, Ridwan Kamil: Enggak Bisa Dihindari

Setelah install, kamu harus memiliki akun MyPertamina dan juga Link Aja untuk ditautkan.

Adapun cara untuk daftar aplikasi MyPertalite dan mendapatkan QR Qodenya adalah sebagai berikut.

1. Siapkan dokumen yang dibutuhkan yaitu: KTP, STNK, Foto Kendaraan, dan dokumen pendukung lainnya
2. Buka website subsiditepat.mypertamina.id
3. Centang informasi memahami persyaratan
4. Klik daftar sekarang
5. Ikuti instruksi dalam website tersebut
6. Tunggu pencocokan data maksimal 7 hari kerja di alamat email yang telah didaftarkan, atau cek status pendaftaran di website secara berkala
7. Apabila sudah terkonfirmasi, unduh (download) kode QR dan simpan untuk bertransaksi di SPBU Pertamina. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR