Lowongan Kerja Terbaru Nestle, Fresh Graduate Dipersilakan Melamar

12 April 2023 14:00

GenPI.co Jabar - Lowongan kerja Nestle untuk semua jurusan, fresh graduate dipersilakan mendaftar.

Perusahaan yang bergerak di bidang makanan dan minuman tersebut multinasional tersebut membuka Nestlé SalesDev Program 2023.

Program ini merupakan pengembangan potensi dengan pelatihan selama satu tahun atau 12 bulan.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN Penempatan Cirebon, Indramayu, dan Jakarta, Buruan Cek!

Peserta yang ikut program ini akan diberikan bekal pelatihan dengan komposisi 70 persen pengalaman, 20 persen jaringan, dan 10 persen pendidikan.

Diharapkan lulusannya dapat berkarier di bidang sales and business development di industri Fast-Moving Consumer Goods.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN Penempatan Sukabumi, Buruan Segera Tutup Loh

Para lulusan Nestlé SalesDev Program 2023 berkesempatan untuk berkontribusi dalam pengembangan Sales & Distribution Nestlé.

Berikut ini detail kualifikasi lowongan program Nestlé SalesDev Program 2023 dikutip dari laman PT Nestle, Rabu (12/4).

Kualifikasi

  • Lulusan S1 atau D4 dari jurusan apapun
  • Berorientasi pada pencapaian target penjualan dan kepuasan konsumen
  • Percaya diri, gigih, dan pandai berkomunikasi
  • Dapat mengoperasikan Microsoft Excel, PowerPoint, dan Word
  • Memiliki kemauan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris
  • Bersedia untuk ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
  • Memiliki SIM A yang masih berlaku (terbiasa menggunakan mobil dengan transmisi manual)
  • Memiliki pemahaman dan pengalaman bekerja sebagai Sales di Industri FMCG dapat menjadi nilai tambah

Program Benefit

  • Paket yang kompetitif
  • Fasilitas mobil perusahaan dan tunjangan transportasi
  • Asuransi kesehatan
  • Pelatihan dan proyek yang menantang untuk mempersiapkan kamu menjadi Nestlé Future Sales Professional

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN Penempatan Sukabumi, Buruan Segera Tutup Loh

Kirim curiculum vitae melalui laman https://karir.com/opportunities/1361831. Lowongan ditutup pada 21 April 2023. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR