
GenPI.co Jabar - Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam gembira setelah timnya mengalahkan PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2021/2022.
Persib menumbangkan PSS dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (11/2).
Dalam laga itu, Teja menjadi pahlawan Persib. Dia berhasil menggagalkan peluang emas PSS.
BACA JUGA: Bintang Persib Kembali, PSIS Bisa Gigit Jari
Namun, Teja enggan menyebut dirinya sebagai pemain paling berjasa bagi Persib Bandung.
Dia menyebut semua pemain Persib sudah bermain dengan solid sepanjang pertandingan.
BACA JUGA: Bintang Persib Dapat Kartu Kuning, Statistiknya Lumayan
“Pemain semua bermain solid, kompak, dan maksimal," kata Teja sebagaimana dilansir laman resmi Persib.
Dia juga mengapresiasi performa para pemain yang baru bergabung dengan Persib.
BACA JUGA: Persib Menang, Pelatih Roberts Puji Penampilan Teja Paku Alam
Menurut Teja, biasanya pemain yang baru bergabung akan kesulitan menemukan chemistry.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News