Robert Kecewa Tren Kemenangan Persib Terhenti

Robert Kecewa Tren Kemenangan Persib Terhenti - GenPI.co JABAR
Tim Persib Bandung. Foto: Persib

GenPI.co Jabar - Pelatih Persib, Robert Alberts, mengaku kecewa karena tren kemenangan Persib terhenti.

Pasalnya, Persib berhasil dikalahkan Persija dengan skor 0-1 di laga lanjutan Liga 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, pada Sabtu (20/11/2021).

"Hari ini saya sangat kecewa. Kami tidak bisa menjaga tren kemenangan dan mengambil alih puncak klasemen,” kata Robert setelah pertandingan.

BACA JUGA:  Skor 0-1, Persib Bandung Kalah dari Persija Jakarta

Melihat apa yang terjadi di babak pertama dan kedua, lanjut Robert, pihaknya tidak pantas kalah.

“Tapi kami memang tidak cukup tajam dalam menuntaskan peluang," ujarnya.

BACA JUGA:  Lawan Persija, Persib akan Kenakan Jersey Utama

Robert pasrah dan menerima keputusan wasit yang tidak mengesahkan gol dari Marc Klok. Momen itu terjadi di menit-menit awal saat Klok mengeksekusi tendangan bebas di sisi kiri.

"Kami berpikir, apakah bola sudah melewati garis atau belum. Ternyata, bola terlihat jelas melewati garis. Tapi jika ini tidak sah, maka tidak sah," ujarnya.

BACA JUGA:  Pelatih Persib Bidik Posisi Puncak Klasemen

Persib memang memiliki perkembangan di babak kedua meskipun skuad Pangeran Biru dinilai tidak cukup cepat dalam membangun serangan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya