Umuh Muchtar Tegaskan Persib tidak Main Sepak Bola Gajah

Umuh Muchtar Tegaskan Persib tidak Main Sepak Bola Gajah - GenPI.co JABAR
Frets saat mendapatkan peluang (c) PERSIB.CO.ID/Barly Isham

GenPI.co Jabar - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, menyatakan rasa bencinya terhadap sepak bola gajah atau sabun.

Pernyataan ini menyusul tudingan Persib bermain sepak bola gajah atau sengaja mengalah ketika menghadapi Barito Putera di pekan terakhir Liga 1 2021/2022.

"Saya paling benci sepak bola gajah, saya tidak suka sepak bola gajah, klub yang tersakiti yang merasa dirugikan itu sangat sakit," ujar Umuh di kediamannya daerah Tanjungsari, Sumedang, Sabtu (2/4/2022).

BACA JUGA:  Akhirnya Bisa Tenang, Pertamina Pastikan Stok BBM di Bandung Aman

Umuh menambahkan, pihaknya sempat mendapatkan teror dari sejumlah pihak usai Persib ditahan imbang oleh Barito Putera.

Sebab dengan hasil tersebut, Persipura Jayapura yang berada di pertandingan lain mampu menang melawan Persita Tangerang harus terdegrdasi.

BACA JUGA:  Bukannya Ibadah, 16 Remaja di Kota Bogor ini Malah Perang Sarung

"Saya sama sekali tidak tahu, benar-benar murni, saya tidak suka, saya sikat, kami tidak suka dengan hal hal seperti itu," ucapnya.

Dia mengungkapkan, usai kejadian tersebut, banyak pihak yang menuding Persib tidak senang Persipura ada di kompetisi Liga 1.

Umuh menegaskan, tidak ada anggapan seperti itu karena pihaknya memiliki hubungan yang sangat baik dengan orang Papua.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya