
GenPI.co Jabar - Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos mengaku sempat menahan kepergian Aqil Savik dari tim.
Namun Passos mengungkapkan, usahanya dan manajemen Persib untuk menahan Aqil lebih lama, gagal karena yang bersangkutan ingin mencari tantangan baru.
"Karena kita semua tahu persaingan di Persib begitu ketat untuk bisa menjadi pilihan nomor satu," ujar Passos saat dihubungi awak media, Jumat (22/4).
BACA JUGA: Manajemen Persib Jawab Tudingan Miring Soal Negosiasi Deden
Kepergian Aqil, memang langsung ditanggapi manajemen dengan mendatangkan kiper dari Persipura Jayapura, Fitrul Dwi Rustapa.
Kiper asal Garut itu akan diplot sebagai pemain yang bakal bersaing dengan Teja Paku Alam dan I Made Wirawan.
BACA JUGA: Kunci Sukses Henhen Merebut Hati Pelatih Persib Bandung
Dia mengungkapkan, kehadiran Fitrul diharapkan bisa memperkuat sektor penjaga gawang Persib.
"Kami akan tetap bekerja keras dengan kiper yang baru saja didatangkan," ucapnya.
BACA JUGA: Mantan Pemain Persib Dapat Tawaran Bermain di Indonesia, Persija?
Sebelum kehilangan Aqil, Persib lebih dulu ditinggalkan oleh Muhammad Natshir dan Dhika Bayangkara.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News