Usai Kontra Persiraja, Tak Ada Jatah Libur Bagi Pemain Persib

Usai Kontra Persiraja, Tak Ada Jatah Libur Bagi Pemain Persib - GenPI.co JABAR
Puja Abdillah dan Henhen Herdiana sedang berlatih. Foto: Persib/Barly Isham

GenPI.co Jabar - Tidak ada jatah libur bagi para pemain Persib usai kontra Persiraja, pada Rabu (24/11/2021) di Stadion Maguwoharjo Sleman. Semua pemain wajib menjalani recovery training di pagi hari.

Program pemulihan ini juga merupakan bagian dari persiapan menghadapi Arema FC, pada Minggu (28/11/2021) mendatang.

Pelatih Persib, Robert Alberts, mengatakan latihan pemulihan dilakukan di tempat kebugaran hotel Persib menginap.

BACA JUGA:  Hasil Liga 1: Persib Hantam Persiraja dengan Skor 4-0

Menu latihan kali ini diberikan untuk mempercepat pemulihan kondisi, khususnya bagi mereka yang bertanding lebih dari 45 menit. 

Pemain yang tampil lebih dari 45 menit hanya berlatih ringan dan melakukan jacuzzi. Sementara itu, pemain lainnya menjalani latihan kebugaran dengan intensitas tidak tinggi.

BACA JUGA:  Kontra Persiraja, Persib akan Gunakan Jersey Serba Hitam

“Saya berharap semua menjalaninya dengan disiplin dan tanggung jawab untuk mempercepat pemulihan dan kembali bersiap di laga berikutnya,” ujar Robert, pada Kamis (25/11/2021).

Latihan di tempat kebugaran dikhususkan untuk pemain pengganti dan tidak tampil di laga kontra Persiraja. Sesi latihan kali ini hanya berlangsung satu jam saja.

BACA JUGA:  Persib Bandung Siap Hadapi Persiraja Banda Aceh

Latihan kali diikuti pemain yang sedang menjalani pemulihan antara lain Erwin Ramdani, Henhen Herdiana dan Puja Abdilah. Mereka absen di laga kontra Persiraja karena masih pemulihan cedera. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya