Ciro Alves Ungkap Perasaannya Usai Bermain di Hadapan Bobotoh

Ciro Alves Ungkap Perasaannya Usai Bermain di Hadapan Bobotoh - GenPI.co JABAR
Ciro Alves © PERSIB.co.id

GenPI.co Jabar - Pemain Persib Bandung Ciro Alves begitu gembira bisa merasakan atmosfer luar biasa Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Pada pertandingan perdana Grup C Piala Presiden 2022 antara Persib Bandung melawan Bali United, Minggu (12/6), sekitar 15 ribu penonton hadir langsung.

“Wow! Saat itu sungguh fantastis. Saya tidak pernah merasakan atmosfer yang begitu luat biasa ini selama di Indonesia,” kata ciro dikutip dari laman resmi Persib, Rabu (15/6).

BACA JUGA:  Bomber Persib Nilai Bali United Jago Akting di Atas Lapangan

Penyerang asal Brasil ini juga mengapresiasi dukungan bobotoh yang sangat luar biasa sepanjang pertandingan berlangsung.

“Saya ucapkan terima kasih untuk bobotoh. Mereka menyuarakan nama saya dan itu membuat saya senang. Saya menaruh rasa hormat yang tinggi untuk bobotoh,” lanjutnya.

BACA JUGA:  Pelatih Persib Sayangkan Hal ini Saat Imbang Melawan Bali United

Selanjutnya, Persib bakal menghadapi Persebaya Surabaya pada pertandingan kedua Grup C di Stadion GBLA, Jumat 17 Juni 2022.

Dia berharap, dukungan luar biasa bobotoh kepada para pemain bisa kembali hadir sehingga menjadi suntikan semangat.

BACA JUGA:  Pelatih Persib Sebut Laga Kontra Bali United Seperti Final Eropa

“Dukungan dan kehadiran bobotoh di stadion tentunya akan membuat kami bersemangat. Saya berharap bisa mempersembahkan kemenangan untuk mereka,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya