Uji Coba Persib Menghadapi RANS Nusantara FC Dipastikan Batal

Uji Coba Persib Menghadapi RANS Nusantara FC Dipastikan Batal - GenPI.co JABAR
Uji Coba Persib Menghadapi RANS Nusantara FC Dipastikan Batal. Foto: © PERSIB.co.id/Barly Isham

GenPI.co Jabar - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengabarkan pertandingan uji coba melawan RANS Nusantara FC di Bogor, 12 Juli 2022 dibatalkan.

"RANS tadi malam, mereka pada tengah malam mengirim surat membatalkan pertandingan," ujar Robert di Bandung, Jumat (8/7).

Mantan arsitek tim Arema FC dan PSM Makassar ini tidak merinci alasan klub milik Raffi Ahmad tersebut membatalkan uji coba.

BACA JUGA:  Kakang Jadi Bek Kanan di Timnas U-19, Pelatih Persib Ingat Asnawi

Namun, Persib akan mencoba mencari lawan lain untuk menggelar pertandingan uji coba jelang Liga 1 2022/2023.

"Jadi hari ini kami berbicara dengan Persita dan Dewa United. Melihat kemungkinan apakah mereka bisa bertanding melawan kami atau tidak," katanya.

BACA JUGA:  Catat Jadwalnya! Persib akan Beruji Coba Dengan RANS Nusantara FC

Selain itu, Robert mengungkapkan alasan uji coba tidak di gelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) atau Stadion Si Jalak Harupat.

Dia mengungkapkan, Stadion GBLA sampai saat ini masih ditutup oleh pihak kepolisian sehingga tidak bisa digunakan.

BACA JUGA:  Robert Alberts Sebut Draft Jadwal Liga 1 Memberatkan Persib

"Karena untuk saat ini GBLA masih ditutup oleh kepolisian. Dan Persikabo pernah datang ke sini, jadi ini waktunya bagi kami untuk pergi ke sana juga," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya