
GenPI.co Jabar - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar menilai PT Liga Indonesia Baru atau LIB terlalu terburu-buru menentukan jadwal lanjutan kompetisi Liga 1.
Diketahui, Liga 1 2022/2023 sempat diberhentikan usai kejadian Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang pada 1 Oktober 2022.
Umuh menyarankan untuk lebih baik kompetisi menunggu Kongres Luar Biasa (KLB).
BACA JUGA: Kondisi Terbaru Pemain Persib Teja Paku Alam dan David Rumakiek
“Sekarang lebih baik KLB dulu, setelah KLB baru dibentuk lagi yang jelas,” katanya di Bandung, Kamis (1/12).
Dia juga menanggapi rencana PSSI yang akan menggelar lanjutan putaran pertama menggunakan sistem bubble atau sentralisasi dan tanpa penonton. Daripada tergesa-gesa, lebih baik diselesaikan semuanya lebih dulu.
BACA JUGA: Persib Keberatan Laga Tunda Melawan Persija Tanpa Penonton
“Sekarang katanya tanpa penonton, terus di satu tempat (bubble), itu sudah tidak bagus. Lebih baik selesaikan dulu dan jangan terbaru-buru,” katanya.
Dia mengakui, bila menunggu KLB klub akan terlalu lama menunggu kepastian berlangsungnya liga. Namun, hal itu lebih baik ketimbang jadwal yang digantung-gantung.
BACA JUGA: Luis Milla Sayangkan Persib Gagal Clean Sheet Lawan Persikabo
“Terlalu lama, tetapi kalau dipaksakan juga seperti ini,” imbuhnya.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: LIB Undur Jadwal Liga 1, Bos Persib Meradang
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News