Kondisi Terkini Bek Persib Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Kondisi Terkini Bek Persib Usai Dilarikan ke Rumah Sakit - GenPI.co JABAR
Ilustrasi-Daisuke Sato. © PERSIB.co.id/Barly Isham

GenPI.co Jabar - Pemain Persib Daisuke Sato harus mendapat perawatan serius, usai bertabrakan dengan pemain Persebaya, Sho Yamamoto pada laga yang digelar, Sabtu (11/12).

Akibat benturan di bagian kepala, Sato mengalami pendarahan di pelipis kanan.

Namun, Sato masih tetap bisa melanjutkan permainan dengan perban di kepala sampai babak pertama selesai.

BACA JUGA:  Come Back Lawan Persebaya, Persib Berhasil Pertahankan Kemenangan Beruntun

Usai babak pertama, dokter tim dr. Rafi Gani meminta agar Sato segera dilarikan ke rumah sakit untuk menghindari risiko lebih besar.

“Karena sobekan pada bagian pelipisnya cukup panjang, jadi luka tersebut harus segera dijahit," ujarnya dikutip dari laman resmi klub, Minggu (11/12).

BACA JUGA:  Pelatih Persib Tebar Ancaman Serius, Hati-Hati Persebaya

Rafi mengungkapkan, Sato mendapat lima jahitan atas lukanya tersebut.

"Perkembangan terkini, proses jahitnya sudah selesai, mendapatkan lima jahitan. Kalau pendarahan memang sudah berhenti sejak Sato belum mendapatkan penanganan di rumah sakit,” katanya.

BACA JUGA:  Pelatih Persib Akui Sedang Menghadapi Situasi Tak Muda

Dia menyebut, masih akan memantau perkembangan pemain asal Filipina berdarah Jepang tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya