Kronologi Tim Persija Memilih Meninggalkan Stadion GBLA Tanpa Konfrensi Pres

Kronologi Tim Persija Memilih Meninggalkan Stadion GBLA Tanpa Konfrensi Pres - GenPI.co JABAR
Pelatih Persija Thomad Doll memuji anak didiknya yang berjuang sampai akhir. Foto:Amjad/JPNN

GenPI.co Jabar - Tim Persija memilih untuk tidak melakukan konferensi pers usai laga melawan Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (11/1).

Pelatih Persija Thomas Doll sebenarnya sempat ke ruang konfrensi pres, namun dia kemudian pergi tanpa berkata apapun.

Local Media Officer Jatnika Sadili menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi karena adanya kesalah pahaman.

BACA JUGA:  Menang Tipis, Persib Salip Persija di Klasemen Liga 1 2022/2023

Awalnya, kata dia, pihak keamanan meminta konfrensi pres usai pertandingan dilakukan 15 menit usai laga. Akan tetapi, karena pertimbangan keamanan disepakati untuk dipercepat.

“Kronologisnya, ada permintaan dari pihak keamanan untuk preskon (press conference, red) sesuai regulasi itu 15 menit seusai pertandingan. Karena ini untuk kepentingan keamanan, maka dipercepat. Kami siapkan preskon lebih cepat setelah pertandingan,” ujarnya.

BACA JUGA:  Link Live Streaming Persib vs Persija, Jangan Terlewatkan!

Jatnika mengatakan, perwakilan Persija datang ke ruangan konfrensi pres, namun tak bersama dengan pemain.

“Ketika mau dipanggil pemainya yakni Andritany sudah jalan menuju ruang preskon, Thomas Doll sudah keluar (ruangan)," jelasnya.

BACA JUGA:  Persib vs Persija, Luis Milla Beri Pesan untuk Bobotoh

Belakangan, Jatnika mendapat informasi bahwa tim tamu tidak bersedia melanjutkan konfrensi pres.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Kalah Melawan Persib, Persija Langsung Tinggalkan Stadion Tanpa Post-Match

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya