
GenPI.co Jabar - Manajemen Persib Bandung mengajukan laga Liga 1 2022/2023 melawan Bhayangkara FC diundur.
Laga yang seharusnya digelar pada Minggu (15/1) tersebut diusulkan diundur menjadi Senin (16/1).
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono mengaku telah mengirim surat pengunduran jadwal tersebut ke PT LIB.
BACA JUGA: Stadion GBLA Tak Bisa Dipakai Sementara, Persib Boyongan Pindah Kandang
Pihak pengelola liga tersebut juga telah mengumumkannya di situs resmi milknya. Laga Persib vs Bhayangkara FC yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi akan diundur.
“Kami sudah memberikan informasi ini kepada operator PT LIB dan dari informasi yang kami terima per hari ini pertandingan diundur menjadi tanggal 16 (Januari),” kata Teddy, Jumat (13/1).
BACA JUGA: Bursa Transfer Liga 1, Persib Pinjamkan Pemain Muda Berbakat ke PSIS Semarang
Dia menjelaskan alasan pengunduran jadwal tersebut. Pertimbangan manajemen mengajukan pengunduran jadwal karena faktor keamanan.
Apabila laga tetap digelar sesuai jadwal, akan bentrok dengan laga Persija vs Bali United di Stadion Patriot, Bekasi.
BACA JUGA: Menang Tipis, Persib Salip Persija di Klasemen Liga 1 2022/2023
“Karena ada potensi rawan, Persija bermain di hari dan jam yang sama di Bekasi,” katanya. (mcr27/jpnn)
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Pertandingan Persib vs Bhayangkara FC Diundur
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News