
GenPI.co Jabar - Kamu ingin menikmati suasana nan indah di pantai? Datang saja ke Pantai Pangumbahan di Kabupaten Sukabumi.
Kamu akan dimanjakan keindahan alam yang sangat menawan. Ada tiga hal yang membuat Pantai Pangumbahan sangat eksotis.
Pertama, pasir silika. Pasir tersebut biasanya digunakan sebagai penyaring alami saluran air.
BACA JUGA: Top! Pariwisata Sukabumi Siap Mendunia
Ketika tertimpa sinar matahari, pasir silika akan terlihat putih dan sangat bersih.
Para wisatawan yang berkunjung ke Pantai Pangumbahan pun bisa bermain voli pantai sepuasnya.
BACA JUGA: Strategi Disparbud Cianjur Keren, Pariwisata Bakal Moncer
Alasan kedua yang membuat kamu wajib datang ke Pantai Pangumbahan ialah keberadaan penyu hijau.
Selama ini Pantai Pangumbahan memang dikenal sebagai habitat penyu hijau. Hewan-hewan itu akan berlalu lalang dan bertelur di sana.
BACA JUGA: Konsep Wisata Religi Jabar Keren, Dijamin Paten
Para wisatawan pun bisa mengabadikan pelepasan hewan yang dilindungi itu ke laut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News