Cara Murah dan Ampuh Merawat Kesehatan Kulit Dengan Buah Nanas

06 Juni 2022 17:00

GenPI.co Jabar - Buah nanas ternyata memiliki segudang manfaat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.

Selain membuat tubuh menjadi lebih sehat, nanas ternyata bermanfaat untuk merawat kecantikan kulit.

Banyak orang yang menghabiskan banyak uang agar kulit bisa tetap terjaga dan terawat.

BACA JUGA:  5 Manfaat Air Kelapa Bagi Kesehatan Kamu yang Tak Disangka

Namun dengan nanas, uang yang kamu keluarkan untuk merawat kulit indahmu bisa relatif lebih murah.

Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Pulse.ng dan JPPN.com.

BACA JUGA:  Manfaat Tomat untuk Kesehatan Kulit Wajah Kamu

 

1. Memerangi penuaan

BACA JUGA:  Manfaat Senam Lantai, Bisa Mengurangi Risiko Terkena Kanker Loh

Jika kamu khawatir mengalami penuaan, maka memakan nanas secara teratur bisa menjadi salah satu solusi.

Sebab nanas diketahui bisa memperlambat proses penuaan karena mengandung antioksidan dan asam alfa-hidroksi.

 

2. Meminimalkan Bintik Hitam

Bintik hitam pada wajah membuat kamu kerap kali tidak percaya diri bertemu dengan orang banyak.

Dengan mengonsumsi nanas yang kaya akan asam askorbat, maka bintik hitam bisa diminimalkan.

Kamu hanya perlu membuat jus nanas lalu oleskan pada bintik hitam dan biarkan selama lima menit sebelum dibilas dengan air hangat.

 

3. Menghilangkan jerawat

Jerawat ternyata mampu dihilangkan dengan nanas dengan hanya menggosok irisannya di atas bintik-bintik hitam.

 

4. Membuat kulit bercahaya

Nanas dipercaya mampu mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit karena mengandung enzim tanaman proteolitik.

 

5. Membantu penyembuhan luka

Nanas mampu mencegah kerusakan sel kulit akibat radikal bebas, membantu mempercepat penyembuhan luka dengan mendukung produksi sel kulit baru karena mengandung antioksidan serta vitamin C. (fny/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR