5 Manfaat Rumput Fatimah yang Disukai Wanita, Menakjubkan!

26 Februari 2023 12:00

GenPI.co Jabar - Manfaat akar atau rumput fatimah sangat luar biasa. Kandungan yang ada di dalam tumbuhan bernama latin labisa pumila itu bisa digunakan untuk obat herbal.

Rumput fatimah banyak tumbuh di Asia Tenggara, terutama di ketinggian 300-700 meter di atas permukaan laut.

Tumbuhan ini memiliki kandungan flavonoid, seperti apigenin, kaempferol, rutin, dan myricetin, vitamin C, beta-karoten, hingga anthocyanin yang baik untuk tubuh.

BACA JUGA:  6 Manfaat Luar Biasa Labu Kuning, Baik untuk Jantung Hingga Mata

Berikut ini manfaat rumput fatimah yang baik untuk tubuh wanita.

1. Antioksidan

Flavoloid yang ada dalam rumput fatimah dapat bermanfaat untuk mencegah perusakan struktur yang disebabkan oleh radikal bebas.

2. Mempercepat pemulihan sesudah persalinan

BACA JUGA:  6 Manfaat Melon yang Jarang Diketahui Orang

Kandungan senyawa fitoestrogen dalam rumput fatimah ini menyerupai hormon estrogen. Senyawa tersebut bisa mengeluarkan hormon oksitosin yang merangsang otot-otot rahim berkontraksi.

3. Meningkatkan estrogen pada wanita menopause

Fitoestrogen dalam rumput fatimah yang dapat menggantikan estrogen bermanfaat untuk mengurangi gejala menopause.

BACA JUGA:  Rahasia Manfaat Daun Jeruk Purut untuk Rambut, Dahsyat!

Mengonsumsi air rebusan rumut fatimah dapat menajamkan ingatan, lebih fokus, berkurangnya suhu panas mendadak, dan menurunkan gangguan tidur.

4. Memperkuat tulang

Estrogen merangsang kerja sel osteoblas atau sel pembuat sel-sel tulang. Rumput fatimah mengandung fitoestrogen yang menyerupai hormon estrogen.

Penlitian yang dilakukan Journal of Ethnopharmacology (2011) terhadap tikus mengungkapkan, rumput fatimah bisa meningkatkan kadar osteokalsin, yaitu protein penyusun tulang yang diproduksi oleh osteoblas.

Pun demikian, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut mengenai seberapa efektifnya rumput fatimah untuk osteoporosis.

5. Bikin awet muda

Penelitian dalam Journal of Bioscience and Bioengineering (2011) menyebut bahwa ekstrak air daun fatimah bisa mengurangi kerja radikal bebas di kulit.

Kandungan antioksidan membantu membentuk kolagen yang menurun akibat radikal bebas. (Hello Sehat)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR