3 Tren Warna Rambut Ini Bisa Dicoba di Tahun 2022

01 Januari 2022 06:00

GenPI.co Jabar - Diana Hadisuwarno—penata rambut profesional—mengatakan ada tiga tren warna rambut yang bisa Anda coba di tahun 2022.

Tren warna rambut ini bisa membuat penampilan Anda semakin fresh dan kekinian. Ada dua kategori tren warna rambut yang bisa disesuaikan dengan kepribadian masing-masing.

Pertama, bagi yang ingin tampil lebih stand out. Kedua, bagi yang ingin tampil lebih elegan.

BACA JUGA:  Makanan Ini Diprediksi Bakal Tren di Tahun 2022

Warna apa sajakah itu? Berikut adalah daftarnya.

1. Very Peri Hair

BACA JUGA:  Revenge Tourism Bakal Jadi Tren Wisata Tahun 2022

Very peri hair merupakan warna rambut ungu kebiruan dengan sentuhan lavender. Anda bisa mewarnainya penuh di seluruh rambut atau berupa highlight, ombre dan balayage.

Warna ini cocok untuk Anda yang memiliki skin tone atau warna kulit yang cerah.

BACA JUGA:  5 Tren Make Up Ini Diprediksi akan Hits di Tahun 2022

2. Copper Red Hair

Copper red hair merupakan campuran dari warna merah, jingga, cokelat dan kuning. Warna ini cocok diaplikasikan kepada pemilik skin tone agak gelap.

3. Soft Brunette Hair

Soft brunette hair akan menjadi warna yang populer di tahun 2022. Brunette merupakan perpaduan warna cokelat tua dan cokelat muda.

Warna cokelatnya diberi sentuhan highlight atau balayage. Sehingga ada gradasi warnanya.

Rambut yang diwarnai dengan warna soft brunette akan lebih mudah dirawat dibandingkan dengan warna yang lebih terang. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Novianti Siswandini

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR