Pandemi Covid-19 akan Diubah Menjadi Endemi, Kang Emil Menunggu

02 Maret 2022 09:30

GenPI.co Jabar - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin sempat menyebut status pandemi Covid-19 di Indonesia bakal diubah menjadi endemi.

Bahkan pemerintah pusat saat ini sudah menyiapkan protokol untuk mempersiapkan perubahan status ini.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil belum bisa berkomentar banyak terkait rencana untuk mengubah status pandemi menjadi endemi.

BACA JUGA:  Rahasia di Balik 2 Gol DDS ke Gawang Persija

Kang Emil, sapaan akrabnya, mengatakan Pemda Provinsi Jabar masih menunggu arahan dari pemerintah pusat.

"Jadi artinya tinggal pengumuman proklamasi kapan, kalau sudah proklamasi kita enggak pakai masker lagi, berati menyatakan si-COVID sudah sama kayak flu," kata Ridwan Kamil di Bandung, Selasa (1/3/2022).

BACA JUGA:  Dinkes Cianjur Kejar Target 90 Persen Vaksinasi dengan Cara Ini

Endemi, kata dia, merupakan sebuah situasi dimana penyakit atau wabah tidak hilang di sebuah wilayah atau populasi tertentu namun dengan jumlah kasus yang rendah.

Sehingga nantinya, masyarakat bisa lebih tenang dan tidak terlalu panik seperti saat pandemi.

BACA JUGA:  Persib Bandung Sangat Layak Menang dari Persija Kata Robert

"Jadi seperti jika anda-anda semua kena flu tinggal makan obat istirahat sembuh. Nah COVID-19 juga diharapkan nanti akan begitu, karena Omicron tingkat fatalitasnya dua kali lipat flu, kalau Delta 13 kali lipat makanya saat itu yang meninggal dunia banyak," kata dia.

Sebetulnya, indikasi Covid-19 mengarah ke endemi sudah terlihat ketika terjadi lonjakan varian omicron, pasien yang terpapar lebih cepat sembuh.

Banyak orang yang terpapar Covid-19 dan tidak perlu waktu lama untuk menjalani masa penyembuhan.

"Sekarang dua atau tiga hari sembuh. Sebanyak 96 persen dirawat di rumah. Itu fase endemi, artinya tinggal momentum proklamasinya kapan," kata dia. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR