Ridwan Kamil Janji Jalan di Jabar akan Mulus pada 2023

05 Oktober 2022 14:00

GenPI.co Jabar - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berjanji akan merealisasikan program infrastruktur jalan mulus sebelum masa jabatannya berakhir pada 2023 mendatang.

"Jadi cuma telat saja. Saya janji jalan mulus, tapi anggaran hilang Rp10 triliun oleh COVID-19. Itu sempat dibully oleh masyarakat yang tidak paham," kata Ridwan Kamil di Gedung Sate Bandung, Selasa.

Dia menyatakan, program ini seharusnya sudah selesai dan masyarakat bisa menikmati jalan mulus dalam dua tahun.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Sebut Parung Panjang dan Rumpin Bakal Ada Jalur Khusus Kendaraan Tambang

Namun, covid-19 yang melanda Indonesia membuat Pemprov Jabar mengalihkan anggaran untuk program tersebut.

Dengan demikian, anggaran untuk membuat Jawa Barat memiliki jalan mulus menjadi terhambat.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Komentar Soal Peristiwa Tewasnya Ratusan Suporter di Kanjuruhan

Saat ini, Pemprov Jabar sudah menyiapkan anggaran APBD 2023untuk program jalan mulus sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.

"Kalau yang sekarang saya full-kan 2023 di sisa jabatan janji jalan mulus saya bisa tingkatkan," katanya.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Sampaikan ini Usai Anies Baswedan Diusung NasDem Sebagai Capres

Pada akhir tahun ini, lanjut dia, ada dua proyek infrastruktur yang akan dijalankan terlebih dahulu.

Kedua proyek itu yakni Menara Kujang Sepasang di Jatigede, Sumedang serta Masjid Al Jabbar Gedebage, Kota Bandung.

"Saya tunggu-tunggu dua ya. Pertama Masjid Al Jabbar sama di Kabupaten Sumedang menara kembar," kata dia. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ferdyan Adhy Nugraha

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JABAR