
GenPI.co Jabar - Rizky Billar mengakui ada peran dari istrinya, Lesti Kejora yang membuatnya lebih terkenal dari sebelumnya.
Dia mengungkapkan, sosok Lesti Kejora memiliki banyak peran penting serta membawa berkah dalam hidupnya.
“Nama gue lebih besar setelah pertemuan dengan Lesti Kejora,” kata Rizky Billar di YouTube Fadi Iskandar pada 25 September 2022.
BACA JUGA: Mobil Rizky Billar ini Punya Arti Penting, Begini Ceritanya
Dia menambahkan, banyak tawaran pekerjaan yang akhirnya datang setelah mengenal Lesti Kejora.
Mulai dari dunia model, akting, hingga bernyanyi sempat dijalani oleh ayah satu anak tersebut.
BACA JUGA: Rizky Billar Kesal, Disebut Numpang Hidup Bersama Lesti Kejora
“Bayangin, gue nggak bisa nyanyi, tapi suara gue dibeli,” ujarnya.
Selain itu, dia mengatakan, kesempatan yang ada saat ini ingin dimaksimalkan dengan sebaik mungkin.
BACA JUGA: Nathalie Holscher Mengaku Rindu dengan Rizky Febian
Oleh karenanya, ketika ada tawaran bernyanyi, Rizky Billar mengambilnya dan berusaha semaksimal mungkin.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News