
"Di Bandung sudah banyak, mungkin untuk Depok harus lebih dimaksimalkan lagi," kata Kang Emil, dikutip Kamis (21/7).
Sebelumnya, Ridwan Kamil ikut meramaikan Citayam Fashion Week yang tengah menjadi perbincangan di masyarakat.
Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, dia terlihat berada di kawasan Dukuh Atas, DKI Jakarta.
BACA JUGA: Aksi Ridwan Kamil Mengikuti Citayam Fashion Week, Gayanya Juara
"Saya sedang berada di Dukuh Atas diundang Pak Anies untuk meramaikan ruang publik di Jakarta," ujar Ridwan Kamil dalam video yang dibagikan di Instagram, Kamis (21/7).
Ridwan Kamil menambahkan, warga yang nongkrong di kawasan tersebut bukan hanya berasal dari daerah Citayam, Jawa Barat saja.
BACA JUGA: Rumah Dijual Dekat Stasiun Citayam, Harga Mulai Rp300 Jutaan
Namun juga ada pengemudi ojek online (ojol) yang akan mengikuti fashion show bersama Ridwan Kamil.
Pada video tersebut, Ridwan Kamil awalnya menggunakan baju batik, celana hitam, peci, dan sepatu hitam.
BACA JUGA: Rumah Dijual di Citayam, Langsung Bungkus di Harga Rp200 Jutaan
Kemudian, dia mengganti baju yang digunakan menjadi jas berwarna cream dengan kaus putih, topi fedora, kaca mata hitam, serta sepatu putih.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News