Ridwan Kamil Siap Ubah Kendaraan Dinas di Jabar Menjadi Mobil Listrik

Ridwan Kamil Siap Ubah Kendaraan Dinas di Jabar Menjadi Mobil Listrik - GenPI.co JABAR
Ridwan Kamil Siap Ubah Kendaraan Dinas di Jabar Menjadi Mobil Listrik. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

GenPI.co Jabar - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan menindaklanjuti instruksi Presiden (Inpres) Joko Widodo untuk mengganti kendaraan dinas menjadi mobil listrik.

Rencananya, Ridwan Kamil bakak menginstruksikan kepada 27 kepala daerah di kabupaten/kota untuk beralih ke mobil listrik, sesuai Inpres Presiden Jokowi.

Surat edaran pun bakal disiapkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar untuk mendukung hal ini.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Ajak Masyarakat Indramayu Beralih ke Kendaraan Listrik

“Itu sudah pasti, tadi saya sudah mendukung artinya di dalamnya saya akan perkuat dengan surat saya kepada kepala daerah untuk melaksanakan perintah tersebut,” kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Jumat (16/9).

Namun, dia mengakui saat ini masih ada kendala yang harus segera diselesaikan.

BACA JUGA:  Dikritik Masyarakat, Ridwan Kamil Siap Mendesain Ulang Patung Sepatu Cibaduyut

Gubernur yang akrab disapa Kang Emil tersebut menyebut ketersediaan kendaraan listrik masih menjadi kendala.

Sebab, produsen masih kesulitan untuk memenuhi permintaan dari konsumen.

BACA JUGA:  Masjid Raya Al-Jabbar Ditargetkan Rampung Oleh Ridwan Kamil Pada Desember

Bahkan, lanjut dia, para pembeli harus menunggu satu tahun supaya bisa memiliki kendaraan listrik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya