GenPI.co Jabar - Sebanyak 4.095 petani milenial di Jabar diwisuda, Selasa (30/5) di Graha Sanusi Universitas Padjadjaran (Unpad), Kota Bandung.
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengatakan, ribuan petani milenial tersebut diwisuda memiliki kriteria untuk mengikuti pendampingan secara penuh dan telah mendapatkan perubahan usaha dari sisi ekonomi.
Ribuan petani milenial yang diwisuda tersebut terbagi menjadi empat kriteria.
BACA JUGA: Pupuk Subsidi Masih Langka, Wagub Jabar Nilai Data Petani Perlu Perbaikan
Kriteria pertama, wisuda pemula yang dibina dari nol, kedua sudah memulai tapi belum maksimal, ketiga petani madya telah sukses tapi tinggal diperbesar usahanya, dan petani utama yakni champion atau inspirator dari seluruh petani milenial.
Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil mengeklaim jumlah petani milenial setiap tahunnya terus meningkat.
BACA JUGA: Mangga Gedong Gincu Sumedang Siap Ekspor ke Jepang, Petani Bisa Banjir Cuan
Pada tahun ini, ada sebanyak 30 ribuan calon petani milenial yang mendaftar program tersebut.
"Diharapkan program regenerasi petani ini bisa dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya," ujarnya, Selasa (30/5).
BACA JUGA: Program Petani Milenial Disebut Mengecewakan, PT Agro Jabar Angkat Bicara
Dia menyampaikan, dari ribuan pendaftar tersebut hanya yang memenuhi syarat dinyatakan lolos. Mereka akan diseleksi umur, kelayakan, dan lain sebagainya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News