Warga Karawang Harap Hati-Hati, Ada Ancaman Ngeri

Warga Karawang Harap Hati-Hati, Ada Ancaman Ngeri - GenPI.co JABAR
Ilustrasi vaksinasi covid-19. Foto: ANTARA/HO

GenPI.co Jabar - Warga Kabupaten Karawang harus berhati-hati. Sebab, virus corona (covid-19) masih mengancam.

Kasus covid-19 di Kabupaten Karawang pun terus bertambah. Pada Jumat (18/2), kasus bertambah 307.

Penambahan kasus virus corona tersebut terjadi di berbagai tempat di Kabupaten Karawang.

BACA JUGA:  Banyak Nakes Cianjur Positif Covid-19, Begini Kondisinya

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang, klister industri dan keluarga menjadi kontributor penambahan kasus virus corona.

Secara keseluruhan, kasus virus corona di Kabupaten Karawang mencapai 2.650.

BACA JUGA:  Sebegini Guru dan Siswa Terkena Covid-19 di Kota Bogor, Duh

Perinciannya, sebanyak 255 pasien covid-19 dirawat di rumah sakit. Sebanyak 2.395 orang menjalani isolasi mandiri di rumah.

Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang juga melaporkan dua warga meninggal karena terjangkiti virus corona, Jumat (18/2).

BACA JUGA:  Tidak Pernah Tes PCR, Jamal Positif Covid-19, Aneh

Secara keseluruhan, warga Kabupaten Karawang yang meninggal karena positif covid-19 berjumlah 1.893.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya